Selasa, 16 Agustus 2022

[ REVIEW ] SKINTIFIC BRIGHTENIG SERUM - HEMPASKAN NODA HITAM DI WAJAH


Hello Beauties..

    Menghempaskan noda hitam di wajah itu memang tidak mudah yah. Apalagi jika sumbernya tidak hanya berasal dari bekas jerawat yang membandel. Bisa karena tanda penuaan ataupun dari genetik. Nah terlepas dari apapun faktor penyebabnya, jika tidak dari sekarang kita mencoba mengatasinya, noda hitam ini akan semakin banyak dan tentunya meresahkan yah. Karena hal ini pula lah aku mencoba pindah haluan ke skincare yang sudah dua bulan ini aku gandrungi. tak lain  tak bukan adalah Skintific.


Kalau sebelumnya aku sudah mencoba 3 varian nya yaitu Moisturizer, Toner dan Essence. Kali ini aku berkesempatan nyobain Serum Brigteningnya. Antusias banget dong aku tentunya, apalagi sebelumnya aku sudah puas dengan kinerja rekan sejawatnya.  Nah, Skintific Brightening serum ini, kini dikemas dengan tampilan baru. Yuk mari kita ulas., 


TENTANG SKINTIFIC

     Skintific adalah salah satu brand skincare yang belakangan ini sedang digandrungi oleh para wanita Indonesia. Salah satu produknya yang terkenal adalah Moisturizer. Moisturizer ini booming karena memiliki kandungan ceramide didalamnya. Brand skincare ini juga sudah memperoleh beberapa sertifikat dari US FDA, GMPC, ISO dan BPOM. Saat ini Skintific fokus pada perawatan wajah untuk menghidrasi serta merawat skin barrier kulit, 


SKINTIFIC BRIGHTENING SERUM 


       Serum pencerah kulit wajah, begitu kira-kira banyak orang menyebutnya. Nah, Skintific Brightening serum ini hadir ditengah-tengah para wanita Indonesia untuk membantu mengatasi permasalahan kulit seputar noda hitam diwajah, warna kulit tidak merata dan dan kulit kusam. 


BPOM : NA 11211900011

Price : Rp. 129.000,-

Netto : 20 ml

Where to buy : Shopee, Website, Lazada, tokopedia


KANDUNGAN DAN MANFAAT 

Niacinamide 10%
       Memiliki antioksidan yang dapat merawat kulit dari kerusakan seperti menyamarkan pori, mencegah kerutan dan garis halus serta memperbaiki tekstur kulit. 
Alpha Arbutin
      Mencerahkan wajah tanpa membuat kulit menjadi iritasi. Memudarkan bekas jerawat dan mengurangi hiperpigmentasi serta  flek hitam. 
Ceramide
       Melindungi kelembaban kulit dari dehidrasi maupun infeksi, mengurangi kerutan serta merawat elastisitas kulit.
Centella Asiatica
        Biasa disebut daun pegagan, tumbuhan ini memiliki manfaat melembabkan, menenangkan kulit yang berjerawat, memberi rasa sejuk bagi kulit, dan anti aging. 

KEMASAN PRODUK 

      Kemasan produk dari skintific ini terdiri dari kemasan bagian luar dan kemasan bagian dalam. Untuk kemasan bagian luar hampir sama seperti serum pada umumnya, dikemas dengan box berbahan kertas dengan warna pink salem. Pada bagian depan terdapat nama brand serta pada bagian belakang terdapat keterangan mengenai info produk sampai dengan bahan pembuatannya. 




        Sedangkan untuk kemasan bagian dalam atau kemasan utamanya berbahan dasar botol kaca. Sebenarnya tampilan ini merupakan 'New Look" atau tampilan terbaru. Karena sebelumnya tampilannya sedikit berbeda. Berikut perbedaannya.

sumber : tokopedia.com

       Pada tampilan lama, Bagian tutup berfungsi sebagai aplikator sekaligus. Bentuk aplikatornya berupa pipet tetes yang mana untuk mengeluarkan produknya bagian tutup harus di pencet terlebih dahulu. Sedangkan pada kemasan terbaru, Sudah memiliki tutup tersendiri. Dan bagian tutupnya berupa pump yang menurutku lebih higienis. Karena isi produk tidak terkontaminasi dengan udara luar. 


      Bagian body botol berwarna pink bening sehingga isi didalam botol mudah terlihat. Jadi kita bisa tahu berapa banyak lagi isi produk didalamnya. Botol serum ini tidak terlalu kecil dan besar sehingga masih aman untuk dimasukkan kedalam pouch dan nudah dibawa pergi saat bepergian. 


Untuk batas pemakaian produk yaitu 24 bulan sejak segel dibuka dari kemasannya. 

TEKSTUR DAN AROMA

      Tesktur dari Skintific Brightening Serum ini berbentuk cair yang sedikit kental. Berwarna bening dan tidak lengket ditangan. Aroma yang dirasakan juga tidak menyengat dihidung jadi ramah lingkungan menurutku. Serum ini juga mudah menyerap sehingga setelah di aplikasikan serum cepat mengering. 


CARA PEMAKAIAN

      Jika pada kemasan sebelumnya aplikator berupa pipet tetes. Kemasan terbaru dari serum ini justru membuat pemakaian menjadi lebh mudah dan lebih higienis menurutku. Memang sih harus tetap di apply dengan menggunakan jari tangan. Tapi setidaknya isi dari produknya tidak terkontaminasi dengan udara luar. 

Jadi cara memakai serumnya,  tekan beberapa pump aplikator sehingga isi produk  dapat keluar dengan baik. Kemudian apply ke seluruh bagian wajah. Tap-tap secara pelan dan lembut agar tekstur serum lebih cepat menyerap ke dalam lapisan kulit wajah. Untuk hasil maksimal gunakan disaat pagi dan malam hari. 

HASIL PEMAKAIAN 

      Setelah seminggu pemakaian hasil yang terlihat memang belum signifikan. Tetap ada sedikit hal yang mulai dirasakan seperti wajah terasa lebih lembab dan kenyal. Serum ini juga mudah dibaurkan diwajah serta mudah menyerap. Jadi tidak perlu menunggu waktu lama untuk memberikan layer pada step skincare berikutnya. Pada kulitku yang cenderung sensitif, tidak ada efek negatif apapun saat produk baru dipakai. jadi menurutku Skintific Brightening serum ini tidak hanya bisa digunakan oleh pemilik kulit sensitif. Tetapi juga untuk semua jenis kulit. Kelebihan lainnya yaitu tidak mengandung Alcohol dan Paraben. Produk ini juga tidak di uji coba pada hewan. 


Untuk hasil lebih maksimal kalian bisa coba pakai dengan satu rangkaiannya yaitu Skintific Moisturizer, Toner dan Essence. Hasil yang berbeda mungkin akan terlihat setelah 3 minggu pemakaian. Selamat mencoba.,


SKINTIFIC

[ Website ][ Instagram ] [ Facebook ]

MISSTARIITA 

[ Instagram ][ Facebook ][ Twitter ]



9 komentar:

  1. Jadi terpikirkan melihat kandungan dan manfaatny kalau buat menghilangkan bekas cacar bisa gak ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau hanya tinggal bekasnya saja sih mungkin bisa ya mom, tapi kalau sudah tidak bertekstur yah. Itu juga mungkin akan butuh waktu yang agak lama mom.

      Hapus

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda